kursor

Hetalia: Axis Powers - Sealand

Jumat, 21 Juli 2017

JENIS-JENIS RANGKAIAN LISTRIK

JENIS-JENIS RANGKAIAN LISTRIK

Listrik merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi manusia. Dalam jaman yang terus berkembang seperti sekarang ini, keberadaan listrik tak bisa dipisahkan dengan kemajuan teknologi. Berikut penjelasan berbagai rangkaian listrik.

1. Rangkaian Seri Adalah suatu rangkaian listrik di mana input suatu komponen berasal dari output komponen lainnya. Kelebihan menggunakan rangkaian seri salah satunya adalah menghemat biaya, karena hanya menggunakan sedikit kabel penghubung. Sedangkan kekuarangan atau kelemahan dari rangkaian seri adalah jika salah satu komponen dicabut atau rusak, maka komponen yang lain tidak akan berfungsi sebagaimana mestinya.
Hasil gambar untuk Rangkaian Seri

2. Rangkaian Paralel Adalah suatu rangkaian listrik, di mana semua input komponen berasal dari sumber yang sama. Semua komponen satu sama lain tersusun paralel. Kelebihan dari susunan paralel adalah jika salah satu komponen dicabut atau rusak, maka komponen yang lain tetap berfungsi sebagaimana mestinya. Sedangkan salah satu kelemahan menggunakan rangkaian paralel adalah biaya yang dibutuhkan lebih mahal karena membutuhkan kabel penghubung yang lebih banyak.
Hasil gambar untuk Rangkaian Paralel

3. Rangkaian Campuran Rangkaian listrik campuran (seri-paralel) merupakan rangkaian listrik gabungan dari rangkaian listrik seri dan rangkaian listrik paralel. 
Hasil gambar untuk Rangkaian Campuran

Berikut ada videonya nih teman teman!!


Sumber:
http://www.masihsaja.com/2015/08/jenis-jenis-rangkaian-listrik-pengertiannya.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar